Translate

Senin, 27 Juli 2015


Pangdam I/BB, Edy Rahmayadi:  PSMS Harus Bangkit


Sabtu, 25 Juli 2015 | 13:02:41


SIB/Christopel Naibaho / Pangdam I/BB, Mayjen TNI Edy Rahmayadi (tengah) beserta pengurus tim PSMS seperti dr Mahyono dan Ir Badia Raja Manurung (kanan) hadir dalam sesi latihan tim PSMS di lapangan Gaperta, Jumat (24/7).

Medan ( TRANSPARANSY.COM )- Pangdam I/BB, Mayjen TNI Edy Rahmayadi kembali menunjukkan kepedulian terhadap sepak bola, khususnya PSMS Medan. Hadir dalam sesi latihan tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut di lapangan Gaperta, Jumat (24/7), ia berharap PSMS bangkit dan berjaya kembali menjadi tim yang ditakuti.

"Bukan hanya saya, semua warga Medan pasti mau PSMS ini kembali bertaji dan ditakuti di mana pun berada ketika jayanya dulu. Saya optimis sekali PSMS bisa bangkit," ujarnya.

Menurut Edy, untuk menuju ke sana dibutuhkan kerja keras dari semuanya untuk mendukungnya. Perhatian lebih juga ia harapkan kepada pembinaan berjenjang pemain secara profesioanal untuk menghasilkan hal positif.

Lebih lanjut, Edy mengakui sumber daya kota Medan tidak kalah dari kota lain, di mana banyak terhadap pemain-pemain berbakat. Ini tinggal perkara bagaimana keseriusan dalam hal mengurus serta mengelola olahraga di Sumut.

Tidak sampai di situ, Edy juga mengajak untuk seluruh pecinta olahraga di Sumut untuk bekerja sama dalam memajukan sepak bola. Baginya sepak bola sendiri bukan hanya perkara main bola, karena ada sisi lain yang juga perlu diperhatikan seperti kesejahteraan pemain, begitu juga dengan suporter yang harus dijaga karena merupakan bagian penting dalam olahraga.

"Kita tahu tim lain bisa seperti itu, saya juga yakin PSMS bisa melakukan hal sama bahkan lebih asal kita mau saling mendukung dan serius mengurusnya," ujarnya kembali.

Sementara itu, usai melakukan latihan kedua pasca libur lebaran di lapangan Gaperta, PSMS selanjutnya dijadwalkan akan menggelar latihan di Stadion Teladan demi memantapkan tim menjelang Piala Kemerdekaan awal Agustus nanti.
Senin, 27 Jul 2015

Hari Ini, Ramadhan Pohan-Eddie Kusuma Daftar ke KPU Medan
 
 
 
 
 Calon Walikota Medan Ramadhan Pohan didampingi Bakal Calon Wakil Walikota Medan Eddie Kusuma memberikan keterangan, tentang kesiapan mereka untuk maju dalam Pilkada Kota Medan, Sabtu (27/7).            
TRANSPARANSY.COM - Medan. Setelah resmi memperoleh restu dari DPP Partai Demokrat dan DPP Partai Gerindra, pasangan Bakal Calon (Balon) Walikota Medan dan Wakil Walikota Medan Ramadhan Pohan dan Edi Kusuma mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Medan, hari ini Senin (27/7).
Hal itu diungkapkan Sekretaris DPC Partai Demokrat Medan Bangun Tampubolon dalam pertemuan dengan media, Sabtu (25/7). Pertemuan ini juga dihadiri Balon Walikota Medan dan Wakil Walikota Medan Ramadhan Pohan dan Eddie Kusuma, jajaran Demokrat diantaranya Parlaungan Simangunsong, A Hie, Jeremy Tobing, Anton Panggabean dan Burhanuddin Sitepu.

Sementara dari Gerindra hadir Ketua DPC Partai Gerindra Medan Bobby Zulkarnain, Jhon Sari Haloho (Sekretaris), Susianto (Ketua Fraksi DPRD Medan), Godfried Effendi Lubis, Febri Dalimunthe, Hendy Ong, Sonny Firdaus, Awi, Ferry dan Tony Chandra.

Bangun Tampubolon mengatakan, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat berdasarkan masukan dari dewan pimpinan cabang, telah sepakat dan merekomendasikan Ramadhan Pohan berpasangan dengan Eddi Kusuma untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Kota Medan.

Hal senada juga dikatakan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Medan Bobby Zulkarnain yang menyebutkan, DPP Partai Gerindra telah mengeluarkan rekomendasi pasangan tersebut.

Bangun mengatakan, pasangan ini akan mendaftar ke KPU Medan sekitar pukul 14.00 WIB pada hari Senin (27/7). "Sebelumnya, sekitar pukul 13.00 WIB, kami akan melakukan deklarasi di sekitar tugu Guru Patimpus, Jalan S Parman. Dari sana kami kemudian menuju KPU Medan untuk melakukan pendaftaran," jelasnya.

Bobby mengatakan, selain diiringi jajaran Partai Demokrat dan Gerindra Medan, pasangan ini juga akan didampingi tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan berbagai elemen masyarakat, dengan jumlah keseluruhan sekitar 300 orang.

"Kami mohon maaf kepada pengguna jalan jika karena arak-arakan ini menimbulkan kemacetan. Pasangan ini akan menuju KPU Medan dengan menggunakan beca motor," jelasnya.

Bobby juga mengatakan,  seluruh jajaran pengurus dan kader Partai Gerindra siap untuk memenangkan Ramadhan Pohan-Eddie Kusuma.

"Partai Gerindra sudah mempersiapkan Seluruh infrastruktur dan basis  sudah siap untuk mendukung memenangkan pasangan ini. Kami siap untuk melaksanakan amanah yang disampaikan DPP Partai Gerindra," tegasnya.

Ramadhan Pohan sendiri dalam kesempatan itu, menyampaikan, terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan kepadanya dan Eddie Kusuma untuk maju dalam Pilkada Medan.
Ramadhan Pohan mengatakan, dirinya sendiri telah sering berdiskusi dengan Eddie Kusuma dalam membahas berbagai persoalan dan solusi yang harus dilakukan dalam membangun Kota Medan.

"Dari hasil diskusi dan pertemuan intensif ini, kami ternyata memiliki banyak persamaan visi dan misi, bagaimana membangun Kota Medan dan menyelesaikan berbagai persoalan yang ada. Hal ini yang membuat saya merasa sesuai berpasangan dengan Eddie Kusuma," ujarnya.

Sementara Eddie Kusuma mengatakan, pasangan ini siap membangun Kota Medan dengan melibatkan partisipasi masyarakat. "Kami siap membangun dengan smart dan trust dari masyarakat Kota Medan," tuturnya.

Pilkada Medan 2015

Dzulmi Eldin Resmi Mendaftar ke KPU Medan




Bakal calon walikota incumben, Dzulmi Eldin resmi mendaftar ke KPU Kota Medan, di Jalan Kejaksaan No 37 Medan. 

Ia datang bersama pasangannya Akhyar Nasution dengan didampingi pengurus dari partai pendukungnya yakni PDI Perjuangan, Nasdem, PKPI, Golkar, PPP, PKS, PBB dan PAN.


Pasangan ini tiba di KPU Medan sekita pukul 15.00 WIB dan diterima oleh kelima Komisioner KPU Medan.


"Kami mendaftarkan diri untuk maju di Pilkada Medan," kata Eldin membuka pendaftaran tersebut.


Pasangan ini kompak mengenakan kemeja putih saat menyerahkan berkas pendaftaran mereka. 

Sementara masing-masing pengurus partai pendukung masing-masing mengenakan baju partai mereka lengkap dengan atributnya mereka.


Sebelum mendaftar, pasangan ini terlebih dahulu menggelar deklarasi di Lapangan Merdeka, Medan

Rabu, 08 Juli 2015

Pasar Murah PTPN IV di Medan

(TDC) PASAR MURAH PTPN 4 Medan: Masyarakat antusias membeli paket pasar murah yang digelar PTPN IV, Sabtu (4/7) Jalan Brigjen Katamso Gang Manteri Medan.
Rabu, 8 Juli 2015 | 11:10:12
Medan (TDC)-
Dalam menyongsong Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah, PTPN IV  melaksanakan Pasar Murah di 2 titik Sabtu (4/7) di Medan, dengan menyediakan sembako seperti tepung terigu, gula pasir dan minyak goreng, dengan harga di bawah harga pasar.

Dirut PTPN IV
Erwin Nasution mengatakan dengan dilaksanakannya pasar murah ini diharapkan masyarakat akan terbantu baik dari aspek tranportasi, maupun dari aspek harga yang lebih terjangkau, dan pasar murah ini dapat melayani masyarakat yang kurang mampu dengan sebaik-baiknya.
Pengadaan pasar murah merupakan bagian dari upaya PTPN IV untuk mengembangkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus juga mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok kebutuhan rumah tangga, 

dan pasar murah ini juga untuk menginformasikan betapa komitmennya PTPN IV kepada masyarakat sekitar terutama masyarakat yang kurang mampu, tegas Erwin Nasution.
Lokasinya di sekitar Kantor Pusat PTPN IV yaitu di Kelurahan Aur dan Kelurahan Hamdan Kecamatan Medan Maimun. 

Panitia berkoordinasi dengan masing-masing kelurahan dan masyarakat tampak antusias belanja di pasar murah.
Humas PTPN IV Syahrul Aman Siregar mengatakan bahwa setiap paket yang diberikan berupa tepung terigu 3 kg, gula pasir 3 kg dan minyak goreng 1 liter dengan nilai Rp100.000,-  per paket dan subsidi PTPN IV sebesar Rp.65.000 per paket, sehingga masyarakat hanya membayar Rp35.000 per paket. 

Untuk sementara panitia menyediakan sekitar 750 paket untuk di 2 titik lokasi.

Rabu, 17 Juni 2015

MEMASANG LAGU OTOMATIS DIPUTAR (AUTOPLAY) DI BLOG



Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog

Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog

Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog | Musik mempunyai cukup banyak kegunan, Di antaranya adalalah Pemberi Ketenangan, Dengan mendengarkan sebuah musik, kita akan tenang, hati akan terasa damai, nah, untuk itu, disini saya akan membuat pengunjung pengunjung blog anda merasa tenang, merasa nyaman berada di blog anda dengan perantara musik tersebut.

Dengan adanya musik di blog anda, pengunjung akan merasa lebih nyaman dalam membaca artikel artikel yang ada di blog anda, dengan begitu berarti pengunjung juga akan semakin lama juga berada di blog anda, yang artinya Bounce Rate blog anda akan semakin merendah.


Cara Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog

1. Pertama, Pergi ke website ini, http://divine-music.info

2. Lihat pada bagian Header web tersebut, Pada header web tersebut ada menu "Browse All", Pilih menu tersebut

3. Setelah itu, akan muncul halaman yang berisikan daftar artis/band, Klik nama artis/band yang akan anda pilih lagunya untuk di pasang di blog anda. Misalkan disini saya akan memilih Linkin Park
Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog


4. Nah, akan muncul halaman yang berisikan lagu lagu dari artis/band yang anda pilih, pilih lagu yang anda inginkan. Disini saya akan memilih lagu yang berjudul "What I've Done", Nah disitu terdapat kotak yang berisikan kode kode yang akan ditaruh di blog anda.

Memasang Lagu Otomatis Diputar (Autoplay) di Blog
Kotak berisi kode
5. Copy, lalu simpan kode tersebut di Notepad

Pada kumpulan kode tersebut, cari kode di bawah ini.
AUTOSTART="TRUE" LOOP="TRUE"

  • Autostart : Autoplay/Diputar Otomatis, Ganti TRUE dengan FALSE agar lagu tidak diputar secara otomatis.
  • Loop : Mengulang, Ganti TRUE menjadi FALSE jika anda menginginkan lagu diputar hanya sekali 


6.  Selanjutnya, Log in ke Blogger, lalu masuk ke Tata Letak, pilih Add Gadget, lalu pilih HTML
7. Masukan kode yang barusan anda simpan
8.  Klik Simpan/Save, dan Lihat Hasilnya.

Selasa, 16 Juni 2015

" Nadi ", Resmi Sebagai Maskot Pilkada 2015 Medan






Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Kota Medan secara resmi menetapkan "Nadi" sebagai maskot resmi Pilkada di Kota Medan. 


"Nadi" merupakan animasi menara PDAM Tirtanadi yang menjadi salah satu ikon Kota Medan.
Launching "Nadi" yang digelar di Lapangan Merdeka, Selasa (16/6), sekaligus sebagai bagian dari sosialisasi memperkenalkan pilkada yang akan dihelat Desember 2015.
Ketua KPU Kota Medan, Yenni Khairiah Rambe yakin sosialisasi Pilkada Medan dengan menggunakan Nadi akan semakin mudah. Sebab, maskot tersebut akan membuat warga semakin mudah mengingat momen Pilkada Medan 2015.


Launching Maskot Pilkada Kota Medan dihadiri Walikota Mdn, Drs Zulmi Eldin, Anggota DPRD Sumut, Medan Iswanda Ramli, Ketua Partai Politik, Pejabat Link ungan Pemko, Camat & Lurah. Iswanda R Wakil Ketua DPRD Kota Medanmengatakan tahapan-tahapan yang dilakukan KPU Medan, sangat menentukan keberhasilan Pilkada Kota Medan dalam memilih Bakal Calon Walikota Medan dan Bakal calon Wakil Walikota Medan.

“Untuk menentukan Pilkada sukses tidak terlepas dari peran serta semua yang punya kepentingan harus bekerja sesuai tupoksi masing-masing dalam menjalankan tugas,” papar Iswanda Ramli


Ketua KPU Mdn Yenni C Rambe mengatakan untuk mensosialisasikan Pilkada ini KPU Medan mengadakan disain Maskot & video kratif kota Medan yg diikuti 30 Peserta.
Yenni  menambahkan  “pembuatan maskot ini juga sudah melibatkan masyarakat,” katanya, Selasa (16-06-2015).

.”Kami berharap angka partisipasi pemilih bisa mencapai diatas 75 persen,” ujarnya.



Walikota Medan Drs Zulmi Eldin berharap dengan Peluncuran Maskot Pilkada Kota Medan ini Masyarakat Lebih Antusias mengikuti Pilkada ini.
“Saya apresiasi KPU Medan telah laksanakan tahapan Pilkada Kota Medan sudah berjalan baik. Semua pihak yang harus mensukseskan dan harus berperan aktif mensosialisasikan Pilkada,” tegas Eldin.

Pemenang Pertama Maskot T. Agus Chaidir mendapatkan hadiah uang tunai senilai 10 juta. Lomba Cipta video dimenangkan juara 1 Tria Nurhadi Putra ke 2 Jonris Purba dan ke 3 M. Rinaldi Chaidir.

(XALL)